Kawal Mudik

Sebagai langkah memberikan informasi kepada masyarakat saat adanya wabah Covid-19 banyak pihak membuat website untuk memberikan update kasus secara live salah satunya website Kawal Mudik. Pada website tersebut selain memberikan statistik update kasus juga menyediakan API (Application Programming Interface) untuk developer menggunakan data mereka ke aplikasi lain.

Fitur

  1. Pemasangan di WordPress menggunakan shortcode agar mudah ditampilkan dimanapun baik di Page, Post ataupun Widget
  2. Dapat menampilkan data kasus kabupaten pemalang
  3. Data dapat ditampilkan berupa ‘card’
  4. Tampilan yang elegan seperti pada website Kawal Mudik

Cara Install

  1. Silahkan mengunduh file zip plugin
  2. Upload file zip plugin ke dalam WordPress anda lewat Plugins > Add New, bisa juga melalui file manager control panel hosting anda, atau melalui aplikasi FTP client dengan mengupload file zip plugin ke dalam direktori wp-content/plugins, lakukan ekstrak file.
  3. Aktifkan plugin “Kawal Mudik WP” tersebut pada menu Plugins
  4. Silahkan tulis shortcode kedalam Post, Page ataupun Widget.

Cara Menggunakan shortcode

Untuk pemasangan statistik kasus Corona adalah dengan menggunakan Shortcode, anda bisa memasangnya dimanapun yang anda inginkan seperti Post, Page ataupun Widget. Untuk widget yang dapat digunakan adalah sebagai berikut:

[pps_data_mudik data="covid/kabupaten" style="card"]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *