KETENTUAN PELAKSANAAN
LOMBA TULISAN CERITA DESAKU DAN LOMBA VIDEO CERITA DESAKU
TAHUN 2020

 

  1. LATAR BELAKANG

“Berikan aku sepuluh pemuda maka akan aku goncang dunia” begitulah sepenggal petuah dari Presiden Soekarno untuk menggambarkan betapa pentingnya peran pemuda bagi pembangunan Indonesia. Pemuda memiliki pemikiran, tenaga yang besar, semangat serta kreativitas untuk bergerak dalam pembangunan.

Sesuai dengan arahan Bapak Presiden Jokowi mengenai membangun Indonesia yang dimulai dari desa. maka setiap masyarakat khususnya pemuda yang ada di desa memiliki kesempatan yang sama untuk berkontribusi dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa dalam upaya mendukung implementasi  UU Desa.

Pemuda menyimpan potensi besar untuk memimpin pembangunan di desa. Mereka dapat menjadi kunci keberlanjutan pembangunan dengan pemikiran-pemikiran milenial. Aktifitas pemuda saat ini, saat dekat kecepatan informasi dan perkembangan teknologi. Hal tersebut diyakini menjadi modal besar bagi para pemuda untuk peduli terhadap pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di desanya.

Lomba Tulisan Cerita Desaku dan Video Cerita Desaku 3 merupakan salah satu wadah bagi para pemuda untuk memberikan ide kontribusi terhadap desanya sejalan dengan semangat kemerdekaan serta sumpah pemuda.

 

  1. NAMA KEGIATAN

“Lomba Tulisan Cerita Desaku dan Lomba Video Cerita Desaku 3”.

 

  • TEMAKEGIATAN

Pemuda dan Desa ;

Pemuda berperan penting dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa, peran pemuda dalam mengawal teknologi dan informatika di desa seperti apa dan bagaimana, pemuda dengan pengetahuan dalam bidang hukum, sosial, ekonomi, pertanian, perikanan dan lain sebagainya dapat mendeskripsikan seperti apa untuk desa dengan pemikiran-pemikiran milenialnya.

 

  1. SASARANKEGIATAN

Sasaran peserta “Lomba Tulisan Cerita Desaku dan Lomba Video Cerita Desaku 3” adalah pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum di wilayah Kabupaten Pemalang.

 

  1. KETENTUAN KARYA
    • Hasil karya sesuai dengan tema yang telah ditentukan;
    • Karya harus mengandung orisional atau belum pernah dipublikasikan;
    • Menarik, komunikatif dan mengandung pesan-pesan yang mudah dimengerti;
    • Karya tidak diperbolehkan memuat suatu produk, unsur SARA, bullyingdan Pornografi;
    • Peserta hanya dapat mengirimkan 1 karya perkategori saja.

 

  1. FORMAT KARYA
    1. Tulisan
  • Ukuran kertas A4;
  • Format tulisan menggunakan jenis font Times New Roman, size 12, dan spasi paragraf 1,5;
  • Ukuran margin kiri 4 cm, margin kanan 3 cm, margin atas 3 cm dan margin bawah 4 cm;
  • Pada halaman depan mencantumkan judul karya dan nama peserta;
  • Batas penulisan naskah minimal 3 halaman, tidak termasuk halaman depan atau judul;
  • Halaman akhir disertakan profil pembuat karya.
    1. Video
  • Durasi minimal 5 menit;
  • Format mp4;
  • Konten yang ada di desa;
  • Diakhir video sertakan profil pembuat karya.

 

  • ALUR PENYERAHAN KARYA
    1. Karya dikirim melalui emailinfo@puspindes.id cc pml@gmail.com paling lambat tanggal 31 Oktober 2020;
    2. Subjek pengiriman “Lomba Cerita Desaku 3”;
    3. Bodymassage tulis nama lengkap, alamat, dan nomor yang bisa dihubungi.

 

  • KRITERIA PENILAIAN LOMBA
    1. Tulisan
  • Orisionalitas(keaslian) : 20 %
  • Substansi materi : 40 %
  • Diksi : 20 %
  • Ejaan : 20 %
    1. Video
  • Orisionalitas(keaslian) : 20 %
  • Substansi materi : 40 %
  • Kualitas : 20 %
  • Story Telling : 20 %

 

  1. PENGHARGAAN KARYA

Total hadiah sebesar Rp 6.000.000 akan diberikan di sekretariat Puspindes dengan kriteria pemenang yaitu juara 1, juara 2 dan juara 3 untuk masing-masing lomba.

 

  1. PELAKSANAAN
  2. Pengumpulan berkas dokumen karya paling lambat 31 Oktober 2020;
  3. Pelaksanaan Penilaian hasil karya adalah selama 5 hari terhitung setelah batas akhir pengumpulan berkas;
  4. Penentuan pemenang hasil karya masing-masing kategori 6 November 2020;
  5. Pengumuman pemenang akan dipublikasikan diakun Instagram Puspindes, Twiter Puspindes.

 

  1. PENUTUP

Demikian untuk menjadikan pedoman dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.