DINPERMASDES Beserta PUSPINDES Mengadakan Pelatihan Website Desa di Kecamatan Randudongkal

Para sedang memperhatikan jalannya kegiatan. Dokumentasi Tim Puspindes
Para sedang memperhatikan jalannya kegiatan. Dokumentasi Tim Puspindes

DINPERMASDES beserta PUSPINDES mengadakan Pelatihan Optimalisasi Website Desa di Pendopo Kecamatan Randudongkal, Senin (29/01). Berdasarkan jadwal pelatihan ini diikuti oleh 11 Desa dari Kecamatan Randudongkal, namun yang hadir pada acara tersebut hanya 8 Desa dan terdapat tambahan 3 admin Desa dari Desa Rembul, Gembyang dan Banjaranyar.

Adapun 8 Desa yang hadir sesuai undangan tersebut di atas, yaitu :

  1. Gongseng
  2. Semaya
  3. Kalitorong
  4. kejene
  5. Kreyo
  6. Tanahbaya
  7. Kalimas
  8. Randudongkal

Acara tersebut dimulai pada pukul 10.30 WIB, dibuka oleh Muslih selaku Kasie PMD Kecamatan Randudongkal kemudian dilanjutkan dengan pengarahan oleh Indarto selaku Kasie PID DINPERMASDES Kabupaten Pemalang. Indarto menghimbau agar seluruh admin Desa di Kecamatan Randudongkal agar secara aktif mengelola website Desanya dan agar tidak ketinggalan dengan Desa-Desa yang lain.

“Desa-Desa di Kecamatan Randudongkal saya pantau masih kurang aktif dalam mengelola website Desanya, saya harap setelah mengikuti pelatihan ini para admin Desa mulai aktif mengelola dan menyampaikan informasi melalui website Desanya masing-masing.” Ujar Indarto, Kasie PID DINPERMASDES Kabupaten Pemalang.

“Selain itu, agar dapat mengikuti lomba website Desa, pengelolaan website Desa ini juga sebagai tindak lanjut dari himbauan Bapak Gubernur (Jawa Tengah) agar seluruh Desa mempunyai website dan aktif mengelolanya.” tambahnya.

Untuk diketahui bahwa seluruh Desa di Kabupaten Pemalang yang berjumlah 211 Desa sudah memiliki website Desa masing-masing. Selain itu, setiap tahunnya juga diadakan event berupa Lomba Website Desa sebagai bentuk apresiasi kepada admin Desa yang sudah aktif mengelola website Desanya.

Sedangkan untuk program Pelatihan Optimalisasi Website Desa ini sudah berlangsung sebanyak 10 kali, diawali pada Senin (15/01) di Kecamatan Pemalang. Adapun sasaran program ini yaitu Desa-Desa yang website Desanya belum aktif dikelola dengan baik.

2 thoughts on “DINPERMASDES Beserta PUSPINDES Mengadakan Pelatihan Website Desa di Kecamatan Randudongkal

  1. AdminDesa lawangrejo Balas

    Website
    Lawangrejo lagi kena firus eror min 🙏🙏🙏

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *