Pemaparan Aplikasi SIDEKEM kepada Gubernur Jawa Tengah

Senin, 12 September 2016 bertepatan pada Hari raya Idul Adha 1437 H, tim Relawan TIK Kabupaten Pemalang yang terhimpun dalam Program PUSPINDES mendapatkan kesempatan untuk memperkenalkan aplikasi Sistem Informasi Desa dan Kawasan Pemalang ( SIDEKEM ) dihadapan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Bupati Pemalang H. Junaedi  di Pendopo Desa Pesantren Kecamatan Ulujami Kabupaten Pemalang.

whatsapp-image-2016-09-12-at-14-15-52

Aplikasi Sistem Informasi Desa dan Kawasan Pemalang yang di kembangkan oleh Tim Relawan TIK Pemalang telah dipergunakan di 211 Desa yang berada di pemalang  yaitu dengan release SIDEKEM 1.3 , dan kini dihadapan Gubernur Jawa Tengah dan Bupati Pemalang , menampilkan aplikasi SIDEKEM release Versi 1.4 yaitu dengan adanya penambahan menu penyusunan RPJMDESA dan RKP Desa, sehingga nanti Desa-desa lebih mudah lagi membuat Dokumentasi Pembangunan Desa yaitu dalam penyusunan RPJMDESA , RKP Desa , RAB hingga APBDESA dengan lebih mudah.

 

whatsapp-image-2016-09-12-at-14-15-53

Gubernur Jawa Tengah dalam kesempatan dialog dan sarasehan setelah pemaparan aplikasi SIDEKEM Versi 1.4 ini memberikan ucapan selamat kepada Tim Relawan TIK Kabupaten Pemalang melalui Program PUSPINDES yang telah membantu desa desa di Kabupaten Pemalang dalam proses penerapan Sistem Informasi Desa. Selain itu berharap Kabupaten Pemalang dapat menjadi contoh bagi kabupaten lain dalam penerapan Sistem Informasi Desa yang secara keseluruhan dibangun oleh anak-anak Pemalang.

satu

 

0 thoughts on “Pemaparan Aplikasi SIDEKEM kepada Gubernur Jawa Tengah

  1. frans Balas

    Luar biasa….
    aplikasi/sofware ini sangat bermanfaat buat desa-di pemalang, apa yang menjadi jawaban dari ribuan pertanyaan kita bagaimana cara agar desa – desa di seluruh indonesia bisa bersaing seperti di kota – kota besar bahkan bisa lebih baik dari yang di harapkan, mudah2an dengan sistem ini semua perangkat desa mampu bekerja dengan baik dan maksimal namun harus di barengin dengan keahlian komputer yang mumpuni.semoga aplikasi/sofware ini bisa di kembangkan dengan baik dan bisa di donasikan ke desa – desa lain nya.

Tinggalkan Balasan ke frans Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *