LOMBA MEDIA INFORMASI DESA
Tahun 2018 menjadi tahun ke 3, Kabupaten Pemalang mengadakan lomba Website Desa untuk seluruh Desa se-Kabupaten Pemalang. Mengusung tema Media Informasi Desa, pada tahun ini sudah memasuki tahap Akhir/Final lomba Media Informasi Desa ini.
Berdasarkan penilaian dan keputusan juri atas hasil konten Website Desa dan Sosial Media Desa, Panitia Lomba Media Informasi Desa Se-Kabupaten Pemalang Tahun 2018 dengan ini mengumumkan 10 finalis lomba yang telah berlangsung sejak tanggal 1 September hingga 2 November 2018 sebagai berikut:
NAMA DESA | KECAMATAN |
Pegiringan | Bantarbolang |
Pasir | Bodeh |
Jraganan | Bodeh |
Plakaran | Moga |
Taman | Taman |
Gintung | Comal |
Penggarit | Taman |
Cibuyur | Warungpring |
Kandang | Comal |
Kuta | Bantarbolang |
Kesepuluh finalis akan mendapatkan surat dari Panitia untuk mempresentasikan Website nya dihadapan Juri di Gedung PUSPINDES pada hari Selasa tanggal 13 November 2018 pukul 09.00 WIB.
Juklak dan Juknis Lomba Media Informasi Desa
Petunjuk Pelaksanaan dan Petunjuk Teknis dari Lomba Media Informasi Desa 2018 anda bisa baca pada poster dibawah ini :